Pengalaman Membeli Domain Pertama Di Idwebhost

Hai sobatku, kali ini saya hanya ingin berbagi tentang Pengalaman Membeli Domain Pertama Di Idwebhost. Ini hanya cerita pengalaman saja ya sobat. Bukan tutorial beli domain. Seperti biasanya lah, kalau saya sedang curhat seperti ini maka tidak ada yang spesial sepertinya ya. Tapi, tentu pengalaman ini akan sangat berharga bagi Anda yang ingin membeli domain, kemudian Anda tidak tahu tempatnya, atau Anda tahu kalau idwebhost tempat penjualan domain tapi Anda masih ragu-ragu.

Jadi cerita ini adalah pengalaman pertama saya membeli domain, dan sekaligus pengalaman pertama mencoba idwebhost.com. Jadi ada dua hal yang saya ceritakan kali ini. Yaitu tentang membeli domain, dan menjadi pelanggan di idwebhost.



Oke, yang namanya blogger itu kalau ingin berkembang ya harus mencoba hal baru termasuk membeli domain. Saya ingin saja merasakan bagaimana ngeblog dengan domain berbayar dot com. Ya menurut saya sih beda saja. Kelihatannya lebih profesional, dan lebih garang lah dilihat.
Beda dong dengan ngeblog pakai blog gratisan.. wkkk.. Upst.. sori ya, kayaknya blog ini masih gratis deh he he..
Mengapa saya memilih membeli domain TLD (top level domain)? Selain ingin terlihat profesional, saya juga ingin membuktikan, katanya kalau blog pakai domain TLD itu lebih disukai oleh mesin pencari, terutama google. Nah, oleh karena itulah sebagai orang yang lagi belajar cari duit di internet, ya saya berharap saja kalau yang dikatakan banyak blogger sesepuh itu benar.

Intinya, saya ingin memiliki blog yang banyak pengunjungnya, sehingga banyak juga penghasilannya. Makanya saya mencoba untuk membeli domain baru. Terus terang saja ya, Untuk domain ini baru kemarin saya beli. Yaitu tanggal 9 juni 2015. Tapi, bukan saya gunakan untuk blog ini ya sobatku. Itu untuk blog khusus yang membahas satu topik tertentu.

Nah, untuk membeli domain pun, saya mencari informasinya di google. Yang saya cari adalah tutorial cara membeli domain. Dan Alhamdulillah, saya menemukan beberapa tutorial yang menyarankan untuk membeli domain di IDwebhost.com.

Saya tidak peduli apakah mereka menjadi affiliate idwebhost atau tidak, tapi nyatanya banyak yang merekomendasikannya. Malahan saya sempat bertanya juga kepada teman yang memiliki blog luar biasa. Ternyata, beliau juga membeli domain di idwebhost.

Oleh karena itu, saya semakin memantapkan diri. Sebenarnya domain yang saya inginkan itu sudah saya pesan kemarin dulu. Tapi, baru kemarin pagi saya lakukan transver ke rekening yang diberikan oleh idwebhost.

Kesan membeli domain di idwebhost

Kalau bicara kesan sih, saya menilai dari segi tampilan webnya dulu ya. Jujur, tampilannya oke, dan mudah untuk melakukan proses pembelian domain sampai mengatur setingan lagi untuk bisa menggunakan domain yang saya beli.

Saya ingatkan, ini bukan bentuk promosi loh ya, ini hanya tulisan curhat semata kok. Saya emang seperti itu. Kalau ada yang bagus, ya saya bilang bagus. Kalau tidak, ya saya beri kritik plus saran.

Baca juga: Resiko Mengganti Domain

Oke, lanjut lagi tentang idwebhost. Jadi kelebihan kedua menurut saya adalah, pelayanan atau cutomer servis yang sangat-sangat cepat responnya. Jujur saja saya belum pernah mengenal tempat penjualan domain di tempat lainnya. Tapi harus saya katakan bahwa saya sangat puas dengan pelayanan dari idwebhost.

Customer servis yang selalu online, kalau chat dengan mereka cepat dibalas dan cepat dibantu. Meskipun hari minggu, mereka masih tetap melayani pelanggan yang ingin membutuhkan bantuan. Wah, salut. Saya memiliki bukti screen shot pelayanan terbaik yang mereka berikan untuk saya.

Intinya, saya sangat puas dengan pelayanan idwebhost. Pokoknya bagi sahabatku yang ingin membeli domain untuk blog bahasa Indonesia, saya rekomended di idwebhost deh.. :)

Mudah-mudahan kedepan idwebhost semakin maju deh... Bukan maju harga domainnya ya he he.. Tapi, pelayannya. Oke, sekian tulisan saya tentang Pengalaman Membeli Domain Pertama Di Idwebhost. Semoga Anda tidak ragu lagi membeli domain di sana.

Gunakan kotak komentar untuk bertanya, menambahkan, memberi saran serta berdiskusi. Namun demikian, saya meminta kepada Anda agar jangan sampai menyinggung sesuatu yang berbau SARA. (Suku, Agama, Ras dan Antar Golongan) UPDATE: peraturan berkomentar telah saya perbarui menjadi lebih banyak. Silahkan baca di link ini http://goo.gl/HWGGd8
EmoticonEmoticon