Tips menyimpan laptop yang benar-Banyaknya pengguna komputer atau laptop pada perkembangan dunia teknologi saat ini membuat banyak perusahaan-perusahaan komputer raksasa bermunculan. Sebut saja Hp, Dell, Toshiba, Samsung dan masih banyak lagi.
Dari banyaknya persusahaan komputer tersebut, pasti semuanya ingin memberikan sesuatu yang lebih kepada penggunanya. Mungkin merek ini memberikan kelebihan ini, merek itu memiliki kelebihan itu, dan seterusnya.
Akan tetapi, fitur-fitur terbaru dari komputer atau laptop yang menjadi kelebihan tersebut nyatanya hanya sebatas pada kenyamanan pengguna saja. Tapi, soal keamanan tetap saja bahwa komputer atau laptop yang banyak beredar sekarang ini ,masih memiliki tingkat keamanan yang minim.
Maksud tingkat keamanan di sini adalah, aman dari kerusakan, ya aman juga dari kehilangan. Contohnya: kalau laptop yang ditaruh sembarangan itu anti Injak, anti air, dan lain-lain, yang jika terkena air atau terinjak bisa aman saja tanpa rusak, itu baru namanya aman dari kerusakan.
Kemudian jika Anda meninggalkan laptop Anda di suatu tempat, kemudian laptop tersebut tidak bisa dicuri orang lain, itu namanya aman dari pencurian.
Nah, kedua hal inilah yang mesti kita dapatkan. Cuma ya itu tadi. Mungkin fitur ini belum disediakan oleh pengembang komputer, kecuali hanya sedikit saja.
Untuk itulah, Anda sebagai pengguna komputer atau laptop sudah semestinya lah untuk menjaga keamanan dari laptop atau komputer Anda sendiri. Dan tentu, Anda perlu membaca tips yang saya berikan ini untuk menambah wawasan Anda.
Tips Menyimpan Laptop yang benar
1. Simpanlah laptop di tempat yang aman
Yang pertama adalah, tentu Anda harus menyimpan laptop Anda di tempat yang aman. Misalnya Anda di rumah atau di kantor, ya simpan saja di tempat yang Anda rasa paling aman di situ. Misalnya di lemari, di laci, kalau perlu di brangkas.
Ini dimaksudkan untuk memperkecil kemungkinan laptop Anda dicuri orang lain.
2. Simpan laptop di tempat yang bersih
Kalau sebelumnya di tempat yang aman, sekarang Anda juga harus menyimpannya di tempat yang bersih. Periksalah tempat penyimpanan laptop Anda sebelum Anda menggunakannya. Yang perlu Anda perhatikan adalah: jauhkan laptop Anda dari debu, semut, air, dan binatang lainnya yang dapat membuat laptop Anda menjadi rusak seperti tikus, kecoak dan lain-lain.
Langkah kedua ini dimaksudkan agar laptop Anda terhindar dari hal-hal yang dapat merusak laptop itu sendiri.
3. Simpan laptop di tempat yang tidak terjangkau oleh anak-anak
kalau yang ini juga tak kalah pentingnya. Anda harus menyimpan laptop Anda di tempat yang seharusnya jauh dari Anak-anak. Sebab tak jarang adanya kerusakan laptop yang terjadi akibat ulah anak-anak. Misalnya laptop dikencingi anak kecil, disiram air susu, dicakar-cakar sampai tombolnya tercabut dan lain-lain.
Yang jelas, menjauhkan laptop dari jangkauan anak merupakan langkah untuk menghindari kerusakan laptop dari anak-anak tersebut.
4. Simpan laptop di tempat yang mudah Anda ingat
Tidak hanya aman, bersih serta jauh dari jangkauan anak-anak saja lo. Ternyata, menyimpan laptop kesayangan di tempat yang mudah Anda ingat juga penting. Misalnya Anda memiliki kamar yang besar. Di dalamnya banyak sekali lemari, dan laci-laci tempat penyimpanan barang. Ketika Anda sembarangan menaruh laptop Anda, kemudian Anda membutuhkannya secepat mungkin, ya otomatis Anda akan kesulitan mendapatkannya kalau Anda sendiri menyimpannya di tempat yang tidak mudah diingat.
Oleh karena itu, sekali lagi simpan juga notebook Anda di tempat yang paling mudah Anda ingat. Kalau di situ sudah tempat penyimpanannya, ya lain kali kalau menyimpan laptop harus di situ lagi biar langsung fokus dan gampang carinya.
Memang sih, tips yang keempat ini terlihat tidak penting. Namun, bagi Anda pekerja yang berhubungan dengan laptop, pasti akan kelabakan kalau ternyata laptop Anda sulit ditemukan hanya karena lupa menaruhnya di mana.
Sobatku, berarti ada 4 tips menyimpan laptop yang harus Anda praktekkan. Kalau tidak bisa semuanya, paling tidak sebagiannyalah. Itu semua agar laptop Anda senantiasa mendampingi Anda dalam waktu yang lama.
Demikian tulisan singkat tentang cara menyimpan laptop Agar tetap aman, semoga bisa diambil manfaatnya. Kalau ada kekurangan, saya berharap Anda bisa menambahkannya. Terima kasih sobatku.. :)
Gunakan kotak komentar untuk bertanya, menambahkan, memberi saran serta berdiskusi. Namun demikian, saya meminta kepada Anda agar jangan sampai menyinggung sesuatu yang berbau SARA. (Suku, Agama, Ras dan Antar Golongan) UPDATE: peraturan berkomentar telah saya perbarui menjadi lebih banyak. Silahkan baca di link ini http://goo.gl/HWGGd8
EmoticonEmoticon