Beberapa hari yang lalu, tepatnya tanggal 3 november ini ada sms masuk dari kartu as telkomsel, yang menginformasikan tentang adanya promo paket combo kartu as. Wah, sepertinya menarik nih.. Tapi sayangnya saya belum bisa langsung mencobanya dengan beberapa alasan yang tidak perlu saya sebutkan..
Paket combo kartu As ini murah banget sobatku, dengan hanya biaya 499 rupiah, Anda bisa mendapatkan 100 menit nelpon ke sesama telkomsel, 100 sms ke sesama telkomsel, data 20 MB, berlaku seharian dari pukul 1.00 sampai pukul 24.00.
Tentu ini adalah paket yang sangat murah.. Tidak lebih dari 500 rupiah, kita bisa nelpon puas tanpa harus mendaftar paket lainnya yang lebih mahal. Kalau paket lainnya, kurang lebih seharga 3000 rupiah untuk nelpon 60- sampai 100 menit sesama telkomsel. Itu pun daftarnya siang, batas waktunya hanya sampai jam 5. Dan kalau daftarnya malam hanya sampai jam 11 malam saja
Karena penasaran menggunakan peket combo kartu as ini, barusan, saya coba mengaktifkannya. Dan Alhamdulillah ternyata benar.. paket saya telah aktif. Caranya, pengguna kartu As cukup mengetik COMBO spasi OK, kirim ke 5115. Nanti kalau sudah terkirim, akan ada pemberitahuan dari 5115 kalau peket Anda telah aktif, berlaku berapa jam, dan lain-lain.
O iya, saya sarankan segera mendaftar.. Karena paket ini hanya promo, dan hanya berlaku sampai tanggal 5 november 2015. Rugi kan kalau sampai kehabisan promonya :)
Tips: Agar pendaftaran mudah dan berhasil, lakukan setelah lewat tengah malam. Bisa jam 2 atau lebih. Karena kalau mendaftarnya pagi atau siang, biasanya akan lambat direspon dan kadang tidak direspon sama sekali :D
Setidaknya saya telah membuktikannya, sudah dua kali malahan. Saya mendaftarnya selalu lewat tengah malam juragan. Mungkin saja jam-jam segitu tidak terlalu banyak yang daftar kali ya, makanya cepat diproses.
Ya sudah, buruan akfitkan pekt combo kartu asmu sobatku..:)
Gunakan kotak komentar untuk bertanya, menambahkan, memberi saran serta berdiskusi. Namun demikian, saya meminta kepada Anda agar jangan sampai menyinggung sesuatu yang berbau SARA. (Suku, Agama, Ras dan Antar Golongan) UPDATE: peraturan berkomentar telah saya perbarui menjadi lebih banyak. Silahkan baca di link ini http://goo.gl/HWGGd8
EmoticonEmoticon