Cara Mengetahui Kata Kunci Video Youtube Orang Lain
Salah satu cara yang dilakukan oleh banyak youtuber untuk memperbanyak viewer pada video mereka adalah dengan membuat video yang sejenis milik orang lain, dan labelnya juga sama dengan video milik orang lain yang viewernya banyak sekali.
Dengan trik ini, tujuannya adalah supaya video yang kita buat ikut kebanjiran viewer seperti video orang lain yang viewernya sudah banyak.
Mengapa?
Karena jika sebuah video di youtube diputar, maka youtube secara otomatis akan menampilkan video-video yang sejenis di bagian kanan layar laptop atau komputer kita. Coba perhatikan gambar berikut.
Loh, kok bisa ya?
Tentu saja youtube mencari dan mendeteksi kata kunci sejenis pada judul video-video yang ada, dan juga label pada video-video di youtube yang lain.
Sehingga ketika satu video diputar, maka jangan heran yang muncul kok video-video yang masih berhubungan..
Nah, oleh karena itulah, dengan menembak label video orang lain, yang viewernya sudah banyak maka kita bisa memanfaatkan peluang agar video kita juga ditampilkan pada video yang direkomendasikan supaya kecipratan viewer. Ibaratnya kita nebeng hehe..
Baiklah, begini cara melihat label video youtube milik orang lain dengan mudah:
1. Langakah pertama, putar video youtube yang ingin Anda ketahui labelnya di browser Anda. Anda boleh pakai browser mozilla firefox atau google chrome, atau yang lainnya.
Untuk contoh ini, saya ingin melihat label video ini..
Ini adalah lagu bintang kecil yang sudah ditonton sebanyak 632.549 kali. Padahal baru dipublikasikan satu tahun yang lalu
2. Langkah kedua, tekan tombol CTRL+U pada keyboard laptop Anda secara bersamaan untuk menampilkan View Page Source (kode-kode) pada google chrome seperti berikut
Catatan: Khusus yang keyboard laptop atau komputernya rusak, dan tidak bisa nekan CTRL+F, maka silahkan klik kanan di area kosong sekitaran video youtube yang diputar, dan pilih View Page Source seperti gambar berikut ini..
3. Langkah ketiga, tekan lagi tombol CTRL+F di keyboard laptop Anda, untuk memunculkan menu Search/pencarian dan setelah menu search muncul, ketik "keyword" tanpa tanda kutip pada kotak search tersebut, dan kemudian tekan enter. Perhatikan gambar berikut
5. Anda pasti langsung akan diarahkan pada keyword yang dicari dan seperti pada gambar di atas.
Pada lagu bintang kecil, ternyata kata kunci atau keywordnya adalah "lagu anak indonesia", "bintang kecil", dan "lagu anak anak".
Sobat sudah lihat kan keyword yang sobat cari pada video target..? Sekarang copy keyword tersebut, dan masukkanlah pada kotak tag di video youtube Anda..
Cara yang saya bagikan ini sangat mudah.. Saya yakin Anda bisa mengikutinya dengan baik...
Jika ada pertanyaan, silahkan ajukan lewat komentar ya gaes.. :)
Demikian tutorial tentang cara melihat kata kunci video youtube orang lain, semoga bermanfaat untuk Anda. Semoga viewer channel youtube sobat meningkat ya.. :)
Jangan lupa, subscribe channel saya di sini.. https://www.youtube.com/user/supangkat89